Home » , , , , » UNICEF: Sunat Perempuan Dengan Mutilasi Capai 125 Juta

UNICEF: Sunat Perempuan Dengan Mutilasi Capai 125 Juta

Secara umum jumlah sunat perempuan dengan mutilasi menurun.
Secara umum jumlah sunat perempuan dengan mutilasi menurun.
Lebih dari 125 juta anak perempuan dan wanita pernah disunat melalui mutilasi, menurut badan dana anak PBB, UNICEF.

Praktik sunat dengan mutilasi ini dilakukan di sejumlah negara Afrika, Timur Tengah serta Asia, dengan anggapan praktik ini dapat melindungi keperawanan perempuan.

UNICEF menginginkan agar praktik female genital mutilation, FGM, sunat dengan mutilasi ini diakhiri.

"FGM adalah pelanggaran hak anak perempuan atas kesehatan, kesejahteraan dan hak untuk memutuskan," kata Geeta Rao Gupta, wakil direktur UNICEF.
Selesai disunat
Gambar : Selesai disunat

"Apa yang jelas dari laporan ini adalah bahwa peraturan saja tidak cukup."

Data ini dianggap sebagai data yang paling lengkap. UNICEF melakukan survei di 29 negara, sebagian besar di Afrika dan Timur Tengah.
Saat dan setelah Mutilasi klitoris 1
Saat dan setelah Mutilasi klitoris 2
Gambar Atas bawah : Saat dan setelah Mutilasi klitoris

Badan PBB ini mengatakan mayoritas orang yang ditanya menentang sunat perempuan, yang secara umum mengalami penurunan.

Laporan UNICEF ini diterbitkan di Washington DC.

Secara umum terjadi penurunan terkait praktik sunat perempuan dengan mutilasi dibandingkan dengan sekitar 30 tahun lalu.

"Tantangannya adalah bagaimana membuat anak perempuan, wanita, dan laki-laki menentang dengan keras bahwa mereka ingin praktik seperti ini dihentikan," kata nona Gupta.


©~~~~~~~~~
Sumber : BBC Indonesia
URL : www.bbc.co.uk
Editor : Tanpa Editing
Post : AR
©~~~~~~~~~
Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog

 

Copyright © 2013. CELANA DALAM CEWEK - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger